Lihatlah ke Bawah, Agar Kita Tidak Meremehkan Nikmat Allah ﷻ

0
1573

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ

Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda,

انْظُرُوا إِلَى مَنْ هُوَ أَسْفَلَ مِنْكُمْ، وَلاَ تَنْظُرُوا إِلَى مَنْ هُوَ فَوْقَكُمْ؛ فَهُوَ أَجْدَرُ أَنْ لاَ تَزْدَرُوا نِعْمَةَ اللهِ عَلَيْكُمْ

“Lihatlah orang yang lebih rendah darimu, dan janganlah melihat orang yang lebih tinggi darimu, karena hal itu lebih dapat membuatmu tidak meremehkan nikmat Allah bagimu.” [HR. Al-Bukhari dan Muslim dari Abu Hurairah radhiyallahu’anhu]

BEBERAPA PELAJARAN

1. Ketenangan hati yang terkait dengan apa yang kita miliki didapatkan dari dua hal:

Pertama: Cara pandang yang benar, contoh terkait harta, lihatlah orang yang lebih rendah daripada kita.

Kedua: Bersifat qona’ah, ridho terhadap pembagian Allah ‘azza wa jalla.

2. Agar lebih qona’ah dalam perkara dunia, lihatlah orang yang lebih rendah daripada kita, agar kita semakin menyadari betapa besarnya nikmat Allah atas kita.

Karena betapa pun sedikit yang kita miliki, ada orang lain yang lebih sedikit. Sakit dan musibah apa pun yang menimpa kita, ada orang lain yang lebih menderita.

3. Adapun dalam perkara agama, maka lihatlah orang yang lebih baik daripada kita, dan berusahalah meneladani dan berlomba dalam kebaikan.

Allah ‘azza wa jalla berfirman,

وَفِي ذَلِكَ فَلْيَتَنَافَسِ الْمُتَنَافِسُونَ

“Pada yang demikian itu (nikmat akhirat) hendaklah para hamba berlomba-lomba.” [Al-Muthafifin: 26]

[Disarikan dari Taudhihul Ahkam, 7/287-288]

وبالله التوفيق، وصلى الله على نبينا محمد وآله وصحبه وسلم

═══ ❁✿❁ ════

GABUNG TELEGRAM
https://t.me/taawundakwah
https://t.me/kajian_assunnah
https://t.me/kitab_tauhid
https://t.me/videokitabtauhid
https://t.me/kaidahtauhid
https://t.me/akhlak_muslim

Gabung WAG Ketik: Daftar
Kirim ke wa.me/628111833375
Atau wa.me/628111377787

Medsos dan Website:
Facebook: facebook.com/taawundakwah
Instagram: instagram.com/taawundakwah
Website: taawundakwah.com

#Yuk_share agar menjadi amalan yang terus mengalir insya Allah. Rasulullah shallallaahu’alaihi wa sallam bersabda,

مَنْ دَلَّ عَلَى خَيْرٍ فَلَهُ مِثْلُ أَجْرِ فَاعِلِهِ

“Barangsiapa menunjukkan satu kebaikan maka ia akan mendapatkan pahala seperti orang yang mengamalkannya.” [HR. Muslim dari Abu Mas’ud Al-Anshori radhiyallaahu’anhu]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini